Tren desain grafis terus mengalami perubahan dari waktu ke waktu. Bahkan tak jarang, berbagai tren desain yang muncul saat ini terinspirasi dari aliran desain zaman dulu, seperti Vintage design dan Flat design yang bahkan terinspirasi dari style desain ‘Victorian Style Design (1837-1901)’, ‘Swiss / International Design (1940-1980)’ dan lainnya. Nah, apa saja aliran desain grafis tersebut? Berikut ulasannya! 1. Victorian (1837-1901) Gaya desain grafis Victorian berkembang di Amerika, Inggris dan sebagian besar benua Eropa sejak tahun 1820-an hingga tahun 1900. Gaya ini muncul karena reaksi seniman akibat revolusi industri. Victorian style memiliki ciri khas ornamen yang kompleks dalam desainnya. Menggunakan warna-warna gelap, seperti hitam dan coklat. Style ini selalu menggunakan border dekoratif yang dipadukan dengan tipografi yang rumit sehingga desain terlihat penuh. 2. Arts And Crafts (1880 – 1910) Style yang dimulai di Inggris dan berkembang hingga ke Eropa